Social Icons

twitterfacebookgoogle plus

Sabtu, 06 November 2010

Menhub: Debu Vulkanik Tidak Sampai ke Jakarta


Yogyakarta - Sejumlah maskapai penerbangan asing menunda jadwal penerbangan ke Jakarta karena disebutkan ada debu vulkanik yang sampai ke Bandara Soekarno Hatta. Menteri Perhubungan Freddy Numberi menegaskan bahwa debu vulkanik tidak sampai ke Jakarta.

"Saya klarifikasi Jakarta itu tidak terkena dampak (debu vulkanik) sampai dengan saat ini," ujar Freddy dalam jumpa pers seusai rapat koordinasi penanggulangan bencana yang dipimpin oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Gedung Agung, Yogyakarta, Sabtu (6/11/2010) malam.

Freddy menyebutkan beberapa maskapai asing yang membatalkan penerbangan ke Jakarta sebagai imbas negatif dari Notice to Airman yang dikeluarkan pihak maskapai penerbangan Australia. Padahal peringatan ini tidak benar dan membuat maskapai lain khawatir.

"Ada beberapa internasional flight yang tidak terbang ke indonesia. Ini akibat, peristiwa kemarin di Batam. Kemudian pihak Australia  mengeluarkan notice to airman yang sekaligus dikaitkan dengan pergerakan vulkanik." terang dia.

Menurut Freddy, pihaknya menjelaskan hal ini berdasarkan data yang akurat dari BMKG. "Kita selalu kerjasama dengan pihak BMKG, dan badan vulkanologi
dari kementerian ESDM, Kita monitor betul pergerakan daripada awan panas itu. Dan tidak mengarah ke Jakarta," paparnya.

Fredy juga meyakinkan masyarakat bahwa kondisi bandara Soekarno-Hatta saat ini tetap berada dalam situasi yang kondusif. Dia memberi bukti, penerbangan maskapai Garuda yang tetap lancar menuju Jepang dan Dubai.

Seperti diberitakan sebelumnya, Maskapai penerbangan asing menunda jadwal penerbangan ke Jakarta, Indonesia. Hal ini dipengaruhi oleh isu bahwa abu vulkanik Gunung Merapi telah mencapai Jakarta
posted  by:
www.detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Artikel tips trick dan patch..all antivirus,software gratis serial number dan keygen..lengkap banget...